
Masalah pada gigi dan mulut bisa sangat terkait dengan aneka penyakit kronis seperti penyakit jantung, stroke dan radang paru-paru. Namun, masih banyak orang mengabaikan kesehatan gigi dan mulut. Menurut laporan Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) pada 2004, sekitar 5 miliar orang di seluruh dunia menderita pembusukan gigi (tooth decay), masalah yang sesungguhnya bisa dicegah dengan cara sederhana.
Salah satu cara yang paling efektif untuk menghindari penyakit tersebut adalah dengan menyikat gigi secara teratur. Cara terbaik untuk menjaga kebersihan gigi adalah menyikat gigi dengan pasta gigi ber-flouride setiap kali selesai menyantap makanan. Tapi bila hal itu terlalu sulit dilakukan, menyikat gigi dua kali sehari pun sudah cukup. Dua kali yang terpenting adalah malam hari saat menjelang tidur, dan pagi hari sesudah sarapan.
(EP/dila)
Sumber : suaramerdeka.com
0 komentar:
Posting Komentar